UN Tak Jadi Dihapus, Raco: Siswa Minsel Harus Siap

Amurang, Fajarmanado.com – Rencana penghapusan Ujian Nasional (UN) tahun 2017 batal diwujudkan sehingga tetap akan digelar di tingkatan SD dan SMP maupun SMA/SMK dan sederajat di tanah air.

Karena itulah, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Minsel mulai saat ini sedang mengenjot siswa untuk mempersiapkan diri menghadapi UN.

‘’Memang, UN 2017 masih sekitar empat bulan lamanya. Namun, sejak saat ini kita harus mempersiapkan semua kebutuhan, termasuk para siswa agar saat pelaksanaan UN tidak ada masalah,” kata Plt Kepala Dispora Minsel DR Fietber Raco, MSi, Selasa (24/1/2017).

Ia mengatakan, UN tahun 2017 ada sedikit perubahan pola dibanding UN 2016, terutama pada pengaruh kelulusan siswa bukan dari UN.

“Tetapi kami tetap memandang UN penting sebagai evaluasi dengan capaian dari materi ajar pada siswa,’’ ujarnya.

Dikatakan Raco, untuk menghadapi UN maka guru harus meningkatkan penguasaan materi maupun kemampuan mengajar sebab keberhasilan siswa dalam menyerap pelajaran sangat mempengaruhi guru.

‘’Kita juga akan memberikan pelatihan dan evaluasi kepada guru kelas. Bahkan termasuk soal sertifikasi, sehingga guru dapat termotivasi guna meningkatkan kemampuannya,’’ tamba Raco.

Menurut dia, saat ini pihaknya sementara melakukan validasi data siswa yang akan mengikuti UN.

“Pertama, meminta kepala sekolah untuk memasukan data siswa hingga akhir Januari 2017 ini. Selanjutnya, akan dimasukan pada pendataan kedua untuk mengecek apakah ada kesalahan pencetakan nama siswa sesuai dapotik. Ini agar benar-benar sudah siap sebelum pelaksanaan UN bulan Mei mendatang,’’ jelas Raco yang dibenarkan Kepala Bidang Dikdas Naomi Lampus, MPd.

(andries)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *