Aksi Sosial Petrus Defni Macarau Tuai Apresiasi Masyarakat

Liksel, Fajarmanado.com – Aksi sosial di tengah pandemi Covid 19 yang dilakukan bakal calon (Balon) Wakil Bupati Minahasa Utara (Minut), Petrus Defni Macarau (PDM) tuai apresiasi masyarakat.

Johanis Ahamu menuturkan, bantuan Sembako yang diberikan tersebut sangat membantu keluarganya dan masyarakat kurang mampu lainnya dalam memenuhi kebetuhan sehari-hari.

Johanis Ahamu yang kesehariannya berprofesi sebagai petani mengatakan, pandemi covid 19 yang sedang mewabah saat ini, sangat menggangu perekonomian keluarga, terutama dalam memenuhi kebutuhan sehari-jari.

Meski pemerintah sudah memberlakukan new normal, Johanis menyatakan, untuk mencari uang guna kebutuhan makan saja masih sulit. Untuk itu, pihaknya sangat berterima kasih kepada Petrus D Macarau yang telah memberikan Sembako untuk dimakan keluarganya beberapa hari kedepan.

“Saat ini semua serba sulit, apalagi kami ini hanyalah petani penggarap yang untuk memenuhi kebutuhan makan saja hampir tidak terpenuhi. Untuk itu kami sangat berterima kasih kepada bapak Petrus yang sangat peduli dengan kondisi kami  sebagai masyarakat kecil.”ujar Johanis.

Lebih lanjut dikatakan Johanis, untuk menjadi pemimpin haruslah mengerti dan memahami kondisi masyarakatnya, agar program yang nanti dilaksanakan benar – benar menyentuh dan dirasakan masyarakat, terutama masyarakat kecil.

Sementara Petrus Defni Macarau disela – sela pembagian sembako, Selasa (4/8/2020) mengatakan, bantuan yang diberikan ini murni untuk membantu masyarakat kurang mampu yang saat ini terdampak covid 19. Ia juga menuturkan, apa yang dilakukannya tersebut merupakan panggilan hati karena dirinya juga terlahir dari keluarga petani yang tergolong kurang mampu, sehingga ia tahu persis apa yang dirasakan masyarakat kecil terlebih ditengah kesulitan ekonomi saat ini.

“Saya pernah hidup susah sehingga saya sangat paham dan mengerti apa yang dirasakan kurang mampu saat ini. Apa yang saya berikan ini tidaklah seberapa, tetapi ini bentuk kepedulian dan ketulusan saya untuk membantu saudara-saudara saya yang saat ini mengalami kesulitan ekonomi akibat covid 19.”tutur Macarau.

Ia berhap, bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat serta dapat lebih mendekatkan dirinya dengan masyarakat. Usai menyerahkan bantuan, PDM menyempatkan untuk bertatap muka dengan Lansia di desa Kokole dua.

 

Penulis : Joel Polutu