Gubernur Olly dan Forkopimda Ikut Tradisi Iwadh

Manado, Fajarmanado.com – Gubernur Sulut, Olly Dondokambey bersama Kapolda Sulut, Irjen Pol Bambang Waskito, Pangdam XIII Merdeka, Mayjen TNI Ganip Warsito dan Forkopimda lainnya, menghadiri tradisi Iwadh di Kelurahan Istiqlal, Kecamatan Wenang, Kota Manado, Senin (26/06/2017) pagi.

Imam Masjid Masyhur Istiqlal, H Thaha Bachmid mengatakan, tradisi Iwadh merupakan silaturahmi dari rumah ke rumah dengan tujuan untuk saling maaf memaafkan dengan iringan doa. “Iwadh sudah menjadi tradisi turun temurun selama kurang lebih 90 tahun,” jelasnya.

Iwadh, lanjut Bachmid, dilaksanakan pada hari kedua Idul Fitri atau tanggal 2 Syawal tiap tahun. “Dimulai pukul 07.00 Wita, berkumpul di rumah keluarga besar Haji Ali Karama Syawie,” katanya.

“Haji Ali Karama Syawia adalah Kapten Arab atau kepala pemerintahan kelurahan pada zaman itu,” sambung Bachmid.

Sementara itu Gubernur Olly Dondokambey mengapresiasi tradisi ini. “Semoga tradisi Iwadh ini tetap dijaga dan dipertahankan, karena ini merupakan salah satu cerminan kerukunan dan kebersamaan umat beragama di Sulut ,khususnya Kota Manado,” ujarnya ketika memaparkan sambutan.

Ada sejumlah rumah yang dikunjungi  saat itu. Di antaranya, kediaman H. Syukri Djibran, H. Ahmad Badarab (alm), H. Ir Ami Ridwan Syawie dan H. Ayub Ali Albugis.

Jalannya perayaan tradisi tersebut mendapatkan pengawalan dan pengamanan dari Polresta Manado dan Polsek Wenang sehingga berakhir pada pukul 09.00 Wita dalam keadaan aman, tertib dan lancar.

Editor: Herly Umbas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *