Ratahan,Fajarmanado.com — Panglima Panji Yosua Pria Kaum Bapa (PKB) Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) James Sumendap,SH.MH mengimbau seluruh anggota Panji Yosua di semua aras untuk tenang menyikapi masalah yang sedang terjadi di Kota Bitung.
“Harapan saya secara tegas saya sampaikan jangan ada keterlibatan dalam bentuk dan cara apapun berkaitan yang terjadi di Rayon Bitung,” kata mantan Bupati Minahasa Tenggara ini.
Lanjutnya, permasalahan di Bitung harus diserahkan pada aparat berwajib.
“Serahkan masalah tersebut kepada aparat yang berwajib. Tidak boleh terpancing. Panji Yosua bergerak berdasarkan asas kasih. Karenanya kita tetap satu komando,” tandas Sumendap.
Penulis : Dirga