Disponsori Wenny Lumentut, Ratusan Peserta Ramaikan Peanut Trail Adventure di Kota Wisata Kawangkoan

Kawangkoan, Fajarmanado.com — Peanut City Trail Adventure 2023 menghentak Kota Wisata Kawangkoan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara pada Sabtu (5/08/2023).

Berhadiahkan sepeda motor yang disponsori Wenny Lumentut, SE bersama Yulianita Wongkar dan Resha Waworuntu, tiga politisi PDI Perjuangan ini, Peanut City Trail Adventure 2023 diikuti ratusan peserta.

Ajang otomotif jenis sepeda motor trail menantang dan memicu adrenalin yang didukung penuh Pengda IMI Sulut ini, berlangsung di bawah terik matahari diawali ibadah dipimpin Ketua Pimpinan Majelis Sidang (PMS) KGPM Sidang PNIEL Kawangkoan, Gbl. Retla Lintong, MTh.

Ada dua jalur yang disiapkan dilalui peserta. Jalur fun dan jalur ekstrem, yang menanjak, menurun terjal dan berliku. Ke duanya, baru dibuka atau belum pernah digunakan untuk trail adventur.

“Masih virgin atau perawan, belum pernah digunakan,” ujar Jontak, personil IMI Sulut saat penuntun acara.

“Bagi motor standar, apalagi pengemudinya kurang fit, kami sarankan ikut saja jalur fun sambil menikmati panorama alam dan objek-objek wisata alam yang dilalui,” sambungnya.

Baca Juga :  Siap Maju Pilwako Tomohon, WL Sebut Tengah Galang Koalisi Besar

Semenjak pandemi Covid 19 masuk Sulawesi Utara pada awal Mei 2020, kegiatan trail adventure absen digelar di daerah Nyiur Melambai. Kendati, minat penggiatnya sangat besar.

Untuk itu, guna menggairahkan kembali olah raga ekstrem ini, meski Peanut City Trail Adventure 2023 digelar untuk pengumpulan dana pembangunan Pastori KGPM Sidang PNIEL Kawangkoan, tapi biaya pendaftaran peserta dipatok panitia ‘terjun bebas’.

Biasanya, sebelum Corona Virus Disease 2019 atau Covid 19 masuk daerah ini, rata-rata biaya pendaftaran peserta kegiatan seperti ini adalah sebesar Rp.250 ribu.

Namun, Peanut City Trail Adventure 2023 yang digelar KGPM Sidang PNIEL Kawangkoan hanya ditetapkan sebesar Rp.150 ribu.

“Kami sebetulnya menggelar kegiatan ini untuk pengumpulan dana pengadaan pembangunan pastori gereja kami. Kami sengaja menurunkan biaya pendaftaran agar dapat menyalurkan hobi penggiat trail adventure sekaligus tentu berharap dapat provit untuk pembangunan,” kata Ketua Panitia, Indra Poluakan, ST kepada Fajarmanado.com di sela kegiatan siang tadi.

Baca Juga :  Di Acara Puncak Hari Musik Nasional, WL Tak Ketinggalan Lantunkan 2 Tembang Lagu

Karena itulah, lanjut pria yang akrab disapa Cecep ini, pihaknya berusaha menggaet pihak-pihak yang peduli dan yang memiliki bisnis yang bersentuhan  dengan kegiatan otomotif untuk mendukung kegiatan ini.

“Puji Tuhan, Pak Wenny Lumentut, yang kita semua kenal sangat peduli di bidang apapun, siap membantu menjadi sponsor utama, didukung Ibu Yulianita Wongkar dan Bapak Resha Waworuntu,” kata pengusaha muda sukses, owner Toko Sinar Blassing Kawangkoan di kompleks Monumen Pahlawan Nasional Lapian–Taulu ini.

Selain trio legislator PDI Perjuangan ini, Peanut Trail Adventure 2023 juga ikut disponsori oleh Dunlop dan Upsol.

Tampak turut hadir dan melepas peserta, juga Ketua Badan Pimpinan Sidang (BPS) PNIEL Kawangkoan, Fabian DK Mendur, SPt, MM, Camat Kawangkoan Eighmi Johana Moniung, SH dan Danramil Kawangkoan.

[heru]