Dispen Minut Perdalam Pembuatan Sepatu dan Tas Kulit di Cibaduyut

Airmadidi,Fajarmanado.com—Kepala Dinas Perindustian (Dispen) Dra Femmy Pangkerego ME MPd, Senin (17/4/2017), mengatakan, dalam waktu dekat akan mengirim 12 pengerajin asal Minut ke Cibaduyut Kabupaten Bandung Selatan untuk memperdalam ilmu pembuatan sepatu dan tas berbahan kulit.

“Ini bertujuan, agar Minut bisa memiliki souvenir berbahan kulit dan batik khas sendiri yang lebih variatif. Makanya 12 pengerajin yang akan kita kirim belajar ke Cibaduyut, bisa mengaplikasikan apa yang sudah mereka dapat tentunya dengan ciri khas Minut,” tutur Pangkerego.

Dipilihnya Cibaduyut sebagai bakal lokasi menimba ilmu menurut Pangkerego, karena daerah tersebut sudah puluhan tahun dikenal sebagai sentra produksi sepatu, tas dan barang berbahan kulit berkualitas. “Sepengetahuan kita, hasil barang souvenir dari Cibaduyut tak kalah bersaing dengan produk negara luar. Karena kerap hasilnya diekspor ke beberapa negara. Jadi harapan kita, dengan adanya pembelajaran dari 12 pengerajin Minut ini, kita bisa memiliki industri barang kulit yang berkualitas,” tandas Pengkerego.

Baca Juga :  Penyelesaian Kasus di Polres Minut Nyaris Sempurna

Ditambahkan Pangkerego, 12 peserta yang akan dikirim magang selama satu minggu. “Kita tentunya melakukan seleksi terlebih dahulu, agar diketahui apa kemampuan mereka. Lebih bagus lagi kalau sudah punya usaha kecil-kecilan di bidang ini, semua tergantung petunjuk Bupati,” tutup Pangkerego.

(udi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *