PNS Minahasa Wajib Gunakan LPG 5.5 kg

Tondano, Fajarmanado.com – Pegawai Negeri Sipil (PNS) jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa wajib beralih menggunakan LPG 5.5 Kg jika sebelumnya menggunakan LPG 3 Kg.

Hal tersebut ditegaskan Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow (JWS) saat melakukan launching LPG NPSO Bright Gas 5.5 Kg kerjasama Pemkab Minahasa dengan PT Pertamina Persero pada Selasa (21/3) tadi di halaman Kantor Bupati. “Diharapkan agar semua PNS di Minahasa menggunakan LPG 5.5 Kg ini. Kalau masih ada yang menggunakan LPG 3 Kg, segeralah beralih, karena LPG 3 Kg untuk orang yang tidak mampu,” ujar JWS.

Selain itu, JWS juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Pertamina yang telah bekerjasama dengan Pemkab Minahasa. Untuk itu ia berjanji akan membantu penyaluran LPG 5.5 Kg tersebut dengan harapan, kualitas harus terjamin. “Kami akan bantu penyaluranya. Tapi pihak Pertamina harus memperhatikan kualitasnya karena biasanya tabung gas sering bermasalah di bagian pentilnya,” harap JWS.

Sementara itu, pihak Pertamina melalui Marketing Branch Manager wilayah Sulutenggo Gunawan Wibisono mengatakan kalau Bright Gas 5.5 Kg merupakan varian baru. Dan dikemas lebih menarik dengan warna merah jambu. “Ini adalah varian baru dengan warna yang menarik. Disamping itu juga, tabungnya dilengkapi hologram agar kualitas keamanan terjamin. Untuk memudahkan masyarakat mencari tabung LPG ini, kami akan memajangnya di outlet-outlet modern,” jelas Wibisono.

Selanjutnya, launching tersebut ditandai dengan penyerahan secara simbolis tabung bright gas 5.5 kg kepada pembeli pertama yakni Ir Teddy Kamagi dan Claudia Siwi. Dilanjutkan dengan penjualan tabung bright gas 5.5 kg oleh PT pertamina dan direspon dengan antusias oleh jajaran PNS sebagai pembeli.

Momentum tersebut dihadiri juga oleh Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang (IvanSa), Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Dr Denny Mangala MSi, Staf Ahli, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Bagian Stdakab Minahasa, Camat dan undangan lainya. Dengan koordinator acara Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setdakab Minahasa Mekry J Sondey SE MSi.

(fis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *