Sambut HUT Bhayangkara ke 74, Polres Tomohon Berbagi Kasih di Panti Asuhan

Tomohon, Fajarmanado.com — Menyambut HUT Bhayangkara ke 74 pada 1 JulI 2020, Polres Tomohon berbagi kasih di Panti Asuhan Wale Ne Oki Bethesda Tomohon, Senin (29/6/2020).

Kapolres AKBP Bambang Ashari Gatot, SIK, SH, bersama tim Unit Reaksi Cepat (URC) Totosik menyambangi dan menyerahkan langsung bantuan bagi anak-anak penghuni panti di Kelurahan Matani Tiga, Lingkungan 8, Kecamatan Tomohon Tengah, pagi tadi.

Bantuan sosial yang yang diterima pengurus panti, disaksikan anak-anak asuh itu, berupa
Beras 85 kilogram, Telur Ayam 150 Butir, Susu Balita 6 dus, Pempers 1 karton, Masker (pelindung hudung dan mulut) 50 Pcs, Air Mineral 600 ml, Gula Pasir 5 kilogram, Minyak Goreng 5 kilogram, mie instant 3 dus dan uang tunai serta Snack.

“Kegiatan sosial ini merupakan program dari Mabes Polri,” kata Kapolres Bambang.

Ia mengatakan,  bantuan sosial diberikan dalam rangka Hari Bhayangkara ke 74, yang dikhususkan bagi para terdampak pandemi Coronavirus Disease 2019 atau covid 19. Ya ,termasuk anak-anak panti asuhan ini,” ujarnya.

Kapolres Bambang mengungkapkan harapannya agar bantuan ini dapat bermanfaat dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya. “Semoga sangat bermanfaat bagi anak-anak kita penghuni panti asuhan ini,” imbuhnya.

Penulis: Jerry Michael

Editor : Herly Umbas