Didukung Felly Runtuwene, VAP Kian Pasti Cagub Dari Partai Nasdem

Airmadidi, Fajarmanado.com — Pertarungan di internal partai NasDem untuk mendapatkan SK calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) pada Pilkada 2020 dikabarkan mendekati finish.

Santer disebut-sebut, dari sejumlah kandidat yang saat ini menanti restu Surya Paloh, Ketua Umum Partai NasDem ini, nama Vonnie Anneke Panambunan (VAP) dinilai paling berpeluang diusung partai Nasdem.

Pilihan kemungkinan besar berlabuh pada VAP, Bupati Minahasa Utara (Minut) dua periode ini karena,  selain elektabilitasnya sangat baik, srikandi yang dikenal merakyat ini banyak mendapat dukungan dari petinggi partai. Di antaranya, koordinator pemenangan wilayah NasDem Sulut, Felly Estelita Runtuwene.

Runtuwene yang juga sebagai anggota DPR- RI komisi IX menuturkan, Vonnie Anneke Panambunan adalah figur perempuan yang mempunyai kapasitas untuk diusung partai Nasdem bertarung di Pilgub Sulut.

Disamping itu, sebagai perempuan dirinya sangat mendukung VAP untuk maju dan menjadi Gubernur perempuan pertama di Sulut.

“Sebagai perempuan tentu saya harus mendukung perempuan untuk maju diusung partai Nasdem bertarung di Pilgub. Dan perempuan yang layak untuk maju sebagai calon Gubernur hanyalah Ibu Vonnie”kata Runtuwene saat memberikan sambutan dalam acara resesnya di kelurahan Sukur kecamatan Airmadidi, Jumat (6/3/2020)

Selain itu, Runtuwene juga memuji gaya sosialisasi yang dilakukan VAP melalui kunjungan dan tatap muka langsung dengan masyarakat di sejumlah daerah di Sulut.

Strategi sosialisasi tersebut, menurutnya, sangat efektif dalam mendongkrat elektabilitas VAP saat ini.

Untuk itu pihaknya optimis Pilkada mendatang partai Nasdem bakal merebut kursi orang nomor di Sulut jika VAP yang dicalonkan partai Nasdem.

Sementara VAP menyambut baik dukungan dari Felly Runtuwene untuk dirinya diusung partai Nasdem sebagai calon Gubernur. Jika amanah ini berikan partai, VAP berjanji akan bekerja maksimal untuk memenangkan partai Nasdem merebut kursi Gubernur Sulut.

“Saya sangat berterima kasih kepada ibu Felly Runtuwene yang mendukung saya untuk diusung partai Nasdem di Pilgub mendatang. Semoga dukungan dari koordinator pemenangan wilayah Sulut ini akan menjadi bahan pertimbangan partai, dan saya bisa diberikan kepercayaan untuk bertarung di Pilgub nanti.”ungkap VAP yang saat ini menjabat bupati Minahasa Utara.

Dukungan Felly Runtuwene kepada VAP untuk maju sebagai calon Gubernur tentu bukan tanpa alasan.

Pasalnya, dari sejumlah kandidat calon Gubernur yang sedang digodok di DPP partai Nasdem, Vonnie Panambunan paling gencar melakukan sosialisasi di sejumlah daerah di Sulawesi Utara.

Tak hanya itu, srikandi yang dikenal dekat dengan Lansia dan berjiwa sosial ini, alat peraganya berupa baliho, kalender dan stiker sudah tersebar hampir menyeluruh di Sulut sehingga dirinya sudah banyak dikenal masyarakat. Hal ini yang bakal menjadi modal VAP untuk menumbangkan petahana di Pilgub 23 September 2020 mendatang.

 

Penulis : Joel.Polutu