Mendaftar Cabup di Partai Golkar, DMR Harapan Baru Kaum Milenial

Airmadidi,Fajarmanado.com – Konstalasi politik jelang perhelatan akbar pemilihan bupati Minahasa Utara mulai memanas pasca mendaftarnya Daniel Matthew Rumumpe (DMR) di partai Golkar. Mendaftarnya putra Bupati Vonnie Anneke Panambunan ini di partai Golkar Minut dapat membawa efek positif dalam percaturan politik serta peluang bagi partai Golkar dalam memenangkan pemilihan kepala daerah di bumi Klabat.

Politis dari partai Nasdem ini sebelumnya tidak pernah terprediksi untuk maju sebagai calon bupati maupun wakil bupati Minut karena sejak awal nama yang mencuat dari lingkaran penguasa hanyalah Shintia Gelly Rumumpe yang merupakan kakak kandung dari DMR. Kehadiran DMR sebagai kandidat calon bupati Minahasa nampaknya akan memberikan nuansa baru dalam perebutan kursi orang nomor satu di Minahasa Utara.

Sebagai pendatang baru di dunia politik dan saat ini menjabat anggota komisi I DPRD Minut, DMR menuturkan bahwa keikutsertaannya dalam kontestasi politik pemilihan kepala daerah di Minahasa Utara tidak lain untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat. Sebagai generasi muda yang masih energik, pihaknya sangat yakin bisa memberikan yang terbaik untuk kemajuan daerah jika dipercayakan oleh partai.

“Politik itu dinamis, setiap warga negera terlebih putra derah mempunyai kesempatan yang sama untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat melalui pesta demokrasi pemilihan kepala daerah. Yang pasti sebagai anak muda yang mewakili suara kaum milenial, saya sudah menyerahkan berkas pendaftaran ke partai Golkar sebagai tanda saya siap untuk maju sebagai calon Bupati Minut.” tutur DMR.

Sementara sekretarus partai Golkar Minut, Drs Hengky Wantania mengaku bangga karena Partai Golkar masih dilirik oleh calon bupati. Soal peluang yang akan diakomodir nanti sebagai calon bupati dan wakil bupati Minut menurutnya akan mengikuti mekanisma partai, namun yanh pasti partai besutan Airlangga Hartarto ini sangat terbuka dalam menjaring putra – putri terbaik daerah yang akan ikut dalam kontestasi pemilihan kepala daerah.

“Partai Golkar sangat terbuka bagi siapa saja yang ingin mendaftar sebagai calon bupati maupun wakil bupati Minut. Baik dari kalangan internal maupun eksternal partai Golkar. Soal siapa yang akan diusung tentu setiap partai punya mekanismenya masing-masing.”ungkap Wantania.

Lanjutnya, selain DMR rabu (20/11) rencananya ada beberapa calon yang akan mendaftar sebagai calon di partai Golkar sebelum pendaftaran ditutup 21 November 2019 ini.